Manajemen Bursa Berjangka Jakarta (BBJ) memasang target peningkatan kegiatan transaksi multilateral dan SPA di tahun 2018 meningkat minimal 10% dibandingkan transaksi di tahun 2017.
“Kami optimis pertumbuhan akan terjadi di tahun 2018 ini walaupun terjadi kegiatan politik. Harga komoditas di luar negeri sedang menghadapi tren naik,” ujar Dirut BBJ Stephanus Paulus Lumintang, di Jakarta, Rabu (10/01/2018).
Menurutnya, di sepanjang tahun 2017, secara keseluruhan kegiatan transaksi yang terjadi di BBJ mengalami kenaikan sebesar 8% dibandingkan tahun sebelumnya.
Adapun untuk kontrak multilateral di tahun 2017 terjadi kenaikan sebesar 23 %. Kenaikan itu didominasi oleh kenaikan transaksi pada kontrak komoditas kopi yang melonjak 44$ dibandingkan tahun 2016. Kontribusi positif juga diberikan oleh kontrak olein10 yang naik sebesar 3 % dibandingkan tahun 2016.
“Walaupun kenaikan kontrak olein10 sebesar 3 persen, namun dampak positifnya luar biasa bagi kenaikan transaksi kontrak multilateral di BBJ,” ujar Stephanus.
Sementara untuk kontrak SPA, dia mengakui kalau sepanjang tahun 2017 terjadi penurunan sebesar 9%.
Stephanus yakin di tahun 2018 ini kontrak multilateral dan SPA akan meningkat seiring dengan kondisi harga komoditas di pasar internasional yang menujukkan tren positif.
Selain itu, pada tahun 2018 ini juga akan ada beberapa kontrak baru seperti kontrak gula rafinasi, karet untuk jenis TSR 20 dan gold syariah.
“Tanpa ada tambahan kontrak baru saja, di tahun 2017 terjadi kenaikan. Apalagi jika ada tambahan kontrak baru, transaksi di BBJ pasti meningkat,” papar Stephanus.
Namun dia mengakui banyak tantantangan yang harus dihadapi pelaku bursa komoditi dalam meningkatkan performancenya di tahun 2018. Maraknya transaksi bitcoin, adalah salah satu contoh yang harus diantisipasi.
Sementara Pejabat Kepala Biro Bappebti Darmayoga menyampaikan pentingnya strategi perdagangan bursa komoditi (PBK) yang efektif dalam rangka meningkatkan volume perdagangan melakui perbaikan best-practices dalam aktivitas marketing para pialang, tanpa melanggar aturan yang berlaku. “Dengan strategi tersebut diharapkan total kue pasar akan bertumbuh dan bertambah,” ujarnya.Buyung N