Hutan Indonesia memiliki aneka kekayaan jenis baik flora dan fauna yang sangat bernilai. Bukan hanya tambang mineral dan minyak yang ada di perut bumi Indonesia. Kandungan samodera yang luasnya 220 juta hektare juga merupakan kekayaan hutan bahari yang luar biasa besarnya.
Dengan lebih dari 17 ribu pulau disertai kehidupan terumbu karang, ganggang laut maupun oceano-biotik yang melimpah,
Indonesia juga dikenal sebagai salah satu negeri terindah dan terkaya di dunia. Termasuk khususnya terkaya biodiversiti dan sumber daya alam hayati serta ekosistemnya.
“Meski masih sangat tercela karena negeri ini berada dalam posisi buruk sebagai penyumbang plastik dan sampah nomor dua di dunia, hutan bersama rangkaiannya serta segala fungsinya adalah Inti Lingkungan Hidup yang sangat penting bagi dunia”, jelas Dr. Ir. Transtoto Handadhari, M.Sc, pakar ekonomi kehutanan dan lingkungan KAGAMA, di Jakarta, Senin (29/05/2023. Pernyataannya itu dilontarkan itu di tengah meluasnya issue pentingnya hutan untuk dijaga kelestariannya dan diperlakukan tanpa kecurangan (NO CHEATING).
Menurutnya, keanekaragaman hayati hutan menjadi bagian yang sangat penting. Salah satunya berupa tumbuhan semak yang sudah familiar di masyarakat nusantara yakni kenikir (Artemisinin sp.). Jenis tumbuhan semak yang populer dan umum dikonsumsi masyarakat sebagai lalapan masakan pecal.
Manfaat utamanya dari dahulu kala dikenal sebagai obat malaria, penghilang bau keringat, dan bau mulut.
Namun baru-baru ini terkuak manfaatnya bahwa kenikir adalah obat yang sangat mujarab dalam mencegah dan membunuh kanker, terutama kanker payudara untuk kaum wanita yang telah ribuan tahun digunakan di China, dan terbukti tidak meninggalkan bekas kanker.
Penyakit lain yang dapat disembuhkan misalnya penyakit maag (lambung), lemah jantung, radang leher, cuci darah, menguatkan sistem kekebalan tubuh, penguat tulang, dan menambah nafsu makan (Darmawan Wicaksono, 2023).
“Dari informasi yang diperoleh ekstrak kenikir justru masih sangat sulit didapatkan dan mahal harganya”, kata Transtoto.
Dia menyarankan agar pemerintah dapat lebih efektif dan massif menyosialisasikannya melalui berbagai cara praktis kepada masyarakat.
“Penanaman kenikir didorong menjadi salah satu makanan rakyat yang populer, mudah dan murah”, tambah Transtoto sekaligus sambil mengingatkan kembali kepada pemerintah bahwa daya guna tanaman kenikir akan signifikan mengurangi beban APBN serta turunnya beban biaya kesehatan masyarakat luas.AI